Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengapa kucing takut air dan cara memandikannya secara aman

Memandikan kucing dengan aman dan nyaman
meowe360.com

Pasti kita semua sudah pada tau dong, kalau kebanyakan kucing itu pasti tidak menyukai air bahkan bisa dibilang takut dengan air. 

Kalau tidak percaya coba percikan air ke kucing kalian saya yakin pasti sikucing akan mengibaskan atau menggoyangkan tubuhnya untuk memhilangkan air yang ada pada tubuhnya. 

Pasti kalian akan bertanya, la gimana cara mandiin kucing peliharaan kita kalau kucing bener takut dengan air? Buat kalian pecinta binatang terkadang kucing peliharaan bisa digendong dan dielus elus. Tentunya kalau kucing kita kotor kan jadi gak enak kita pegangnya. 

Buat kalian yang baru punya hewan peliharaan khususnya kucing, jangan kuatir pahami dulu mengapa kucing kok takut dengan air, bila kita pahami saya yakin kita akan bisa memandikan kucing dengan aman baik untuk kucing itu sendiri ataupun yang memandikan.

Alasan kucing takut dengan air adalah

1. Kalian tau gak kalau kucing itu sangat tajam indra penciumannya, dengan indra penciuman yang tajam itu dia bisa bertahan hidup, dia bisa membedakan bau ikan asin dan air yang berasal dari keran. 

Sedangkan kebanyakan air yang dari keran pdam mengandung berbagai bahan kimia yang bisa menghasilkan aroma yang asing buat sikucing, sehingga asumsi sikucing air adalah benda yang sangat aneh dan bau. Oleh sebab itu dia menghindar bila kena air karena takut bulunya bisa bau kalau terkena.

2. Menurut dokter hewan kucing cenderung takut dengan air karena dengan basahnya bulu sikucing akan membuat bulu tersebut jadi berat, dan lama keringnya, bila dibiarkan tentunnya ini akan merusak bulu kucing tersebut makanya kucing merasa tidak nyaman bila kena air. 

3. Kalian tentu sepakat dengan saya kalau kucing itu termasuk hewan yang lincah, memiliki kaki yang ringan dan tentunya mahir dalam melompat dan menyeimbangkan tubuh, sedangkan dia kalau didalam air dengan keadaan bulu yang basah tentunya akan memperlambat gerak sikucing dan merasa tidak nyaman, makanya dia pasti akan reflek menghindari air. 

4. Faktor genetika yang mungkin jadi alasan terakir kucing takut dengan air, karena bagai manapun nenek monyang dan hewan yang sejenis dengan kucing dari dulu memang terkenal hidup liar di habitat yang kering. 

Selain itu mandi di perairan yang masih alami bukanlah hal yang aman menurut nenek monyang kucing tersebut,  karena di sungai yang masih alami tentunya masih banyak hewan pemangsa seperti buaya dan ular yang siap memangsanya, makanya hewan tersebut lebih suka berjemur. 

Cara memandikan kucing secara aman dan nyaman tentunya bisa dan ada tekniknya, buat kalian yang belum tau caranya adalah seoperti ini. 

1. Gunakan mainan kucing untuk memancing sikucing agar mau dimandikan, caranya taruh mainan kucing itu kedalam wadah air yang sudah disiapkan untuk memandikannya, bila sikucing tertarik basuh dengan perlahan, jangan pernah paksa sikucing untuk langsung masuk kedalam bak atau wadah air, karena pasti dia akan menolak. 

2. Beri makanan atau cemilan yang disukai kucing,  sambil dengan perlahan dimandikan dengan pelan,  bila kucing tidak menyukai tubuhnya langsung kena air bisa juga dengan menggunakan lap kain yang basah. 

3. Sabar buat sikucing tenang dengan mengajak dia bicara,  karena disaat itu sikucing lagi panik paniknya,  jangan sampai malah membentah atau memarahinya, bila kita bisa membuat sikucing merasa nyaman maka kita pasti bisa memandikan kucing dengan aman dan nyaman. 


Posting Komentar untuk "Mengapa kucing takut air dan cara memandikannya secara aman"